Perpustakaan

Find us on?

Perpustakaan

Perpustakaan Universitas Airlangga

Perpustakaan Universitas Airlangga (UNAIR) merupakan rujukan utama bagi sivitas akademika dalam memenuhi kebutuhan sumber informasi yang dibutuhkan dalam kegiatan akademiknya. Berada di tiga (3) lokasi yaitu Kampus A, Kampus B dan Kampus C Perpustakaan memberikan beragam sumber informasi yang sesuai dengan fakultas yang ada di masing-masing kampus.

Perpustakaan UNAIR Kampus A yang berada di Jl.Prof. Dr. Mayjen Moestopo 47 Surabaya, menyediakan sumber informasi untuk bidang Kedokteran (FK) dan Kedokteran Gigi (FKG). Perpustakaan UNAIR Kampus B yang berada di Jl. Dharmawangsa Dalam Surabaya menyediakan sumber informasi untuk bidang Hukum (FH), Ekonomi (FEB), Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP), Psikologi (FPSi) ; Ilmu Budaya (FIB) dan Vokasi (FVokasi). Sedangkan Perpustakaan UNAIR Kampus C yang berada di Jl. Mulyorejo menyediakan sumber informasi untuk bidang Farmasi (FF), Kedokteran Hewan (FKH), Sains dan Teknologi (FST), Kesehatan Masyarakat (FKM), Keperawatan (FKP), Perikanan dan Kelautan (FPK) dan Teknologi Maju dan Multimedia (FTMM).

Ragam sumber informasi yang disediakan oleh perpustakaan diantaranya adalah buku cetak, ebook, ejournal, indexing database journal, dataset, repository, majalah dan koran. Melalui sistem peminjaman Swa Pinjam, sivitas akademika UNAIR dapat memproses buku yang akan dipinjam secara mandiri.

Selain itu, Perpustakaan juga menyelenggarakan kelas pelatihan atau yang biasa dikenal dengan Library Class untuk memaksimalkan pemanfaatan eresources dan menunjang penelitian sivitas akademika. Library Class yang diadakan secara gratis ini terdiri dari Online Reserach Management (ORM), Literature Review, Reference Manager, Optimalisasi Pemanfaatan MS.Word, Avoiding Plagiarism, dan Desain Grafis dengan Canva.

Ruangan dan fasilitas yang nyaman juga disediakan agar sivitas akademika UNAIR dapat belajar selayaknya berada dirumah. Terdapat Ruang Belajar Mandiri (Rubelin), Ruang Partana untuk belajar berkelompok, Ruang Parlinah untuk seminar, Ruang Wiyata untuk belajar dan berdiskusi serta Ruang Narayana bagi mahasiswa berkebutuhan khusus.

Setiap yang terdaftar sebagai dosen, mahasiswa dan tenaga kependidikan otomatis menjadi anggota Perpustakaan UNAIR, sehingga tidak diperlukan proses pendaftaran anggota. Semua anggota Perpustakaan UNAIR berhak untuk berkunjung dan memanfaatkan koleksi, layanan dan fasilitas di Perpustakaan. 

Bukan hanya untuk sivitas akademika, Perpustakaan UNAIR juga terbuka untuk mahasiswa non-UNAIR dan masyarakat umum.

Informasi lebih lengkap kunjungi website kami www.lib.unair.ac.id dan follow media sosial kami Twitter, Tiktok dan Instagram @unairlibrary